YPI NURURROHMAN SERANG - BANTEN

Sabtu, 23 Juli 2011

Zainuddin Tak Pernah Keluhkan Jantung

Kompas/Lucky Pransiska Istri Dai Sejuta Umat KH Zainuddin MZ, Kholilah, menangisi jenazah suaminya sebelum dimakamkan di halaman Masjid Fajrul Islam di kawasan Gandaria, Jakarta, Selasa (5/7). KH Zainuddin MZ meninggal Selasa (5/7) sekitara pukul 09.20 pada usia 60 tahun.
Semasa hidup, dai kondang KH Zainuddin MZ tak sedikit pun mengeluhkan rasa sakit pada jantungnya. Kalaupun terlihat kurang sehat, anak kedua Zainuddin, Lutfi Manfalutfi, menilai ayahnya hanya keletihan.
"Beliau belum pernah mengeluh sakit. Paling hanya sesekali bilang kalau capek," kata Lutfi di rumah duka Zainuddin, Jalan H Aom, Kramat Pela, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, Selasa (5/7/2011). Kalau sudah demikian, keluarga selalu mengingatkan Zainuddin untuk banyak beristirahat.
"Makanya kami cuma bilang istirahat saja. Terakhir dia hanya mengeluh sakit kepala sebelum akhirnya pingsan," ujar Lutfi.
Hingga akhirnya Zainuddin tutup usia pada pukul 09.20 WIB di rumah sakit Pertamina akibat serangan jantung, Lutfi mengaku tak menduganya penyebabnya adalah sakit jantung mengingat "Dai Sejuta Umat" itu tak memiliki rekam jejak penyakit tersebut.
"Enggak ada penyakit jantung, makanya saya kaget. Tidak ada tanda-tanda, sampai akhirnya beliau pingsan," kata Lutfi.

0 komentar:

Posting Komentar